Terbaik ... Cara Membuat Perangkap Tikus Got

 Bagi yang tinggal di daerah perkotaan, tentu tidak asing dengan istilah tikus got. Kalau boleh dijelaskan, tikus got ini jenis tikut namun memiliki ukuran tubuh yang sangat besar, ya semacam tikus raksasa begitu.

cara membuat perangkap tikus got

Saking besarnya ukuran tikus got, sulit sekali untuk menjebaknya dengan perangkap tikus. Ukurannya yang sangat besar membuat tikus got bisa lolos dari perangkap tikus yang berbentuk lem yang diletakkan di papan kertas, biasanya warna kertasnya kuning dan merknya ... tidak usah menyebut merk ya, pasti tahu lah.

Perangkap tikus massal dari besi (nyatanya yang dijual itu dari kawat hehehe) tidak akan banyak membantu dalam menaangkap tikus got, bahkan ram kasa nyamuk yang terbuat dari baja saja bisa sobek dan putus digititnya.

Sangat menjengkelkan manakala kita menatap mata tikus got, dan dia menatap balik seolah nantangin dan memang, tikus got ini tidak takut dengan keberadaan manusia, apalagi kucing, malahan kucing takut dengan tikus got.

Ini pengalaman saya sendiri bagaimana menangkap tikus got dengan menggunakan berbagai perangkap. Dan dari sekian banyak cara menangkap tikus khususunya untuk tikus got, ada dua cara atau metode yang sejauh ini ampuh dan berhasil, yah bisa dikatakan perangkap tikus got terbaik karena perangkap tersebut bekerja bahkan untuk tikus besar seperti tikus got.

Sebelumnya saya menggunakan lem tikus instant yang tersedia di minimarket atau toko bangunan dengan bahan papan kertas dan ada lapisan lem di dalamnya.

Baca Juga : Cara Menghilangkan Lem Tikus di Lantai

cara menggunakan perangkap tikus

Cara menggunakan perangkap tikus model ini sangatlah mudah, cukup membuka lapisan plastik bening pelindungnya kemudian kita buka karena bentuknya seperti buku, lalu kita letakkan di tempat yang sering dilalui tikus.

Memang tikus got ada yang terperangkap namun ukuran tikus got sangatlah besar dan alhasil, papan lem pun dibawa lari ke sana ke mari sehingga lem tikus malah menempel di mana-mana.

Karena pengalaman inilah akhirnya saya menjadi tahu cara menghilangkan lem tikus yang menempel di lantai atau di benda-benda lain.

Perangkap tikus model kertas instan ini sangat tidak cocok untuk tikus got, bahkan saya belum pernah berhasil menangkap tikus besar dengan perangkap ini.

Jebakan tikus yang satu ini lebih cocok dan pas untuk tikus curut. Cara menangkap tikus curut yang lebih efektif jika menggunakan perangkap ini, potong menjadi 2 bagian untuk lembaran lem kertasnya, dan pasang masing-masing potongan di pinggir tembok yang sering dilalui tikus curut.

cara menangkap tikus curut

Karena ukurannya sangat kecil, jebakan ini sangat efektif, meskipun 1 lembar dibelah 2, namun pengalaman saya setiap curut yang terperangkap pasti tidak bisa lagi, meski hanya 1 kaki yang terkena lem, tapi tidak kuat untuk melarikan diri, berbeda jauh dengan tikus got.

Kemudian saya mencoba dengan perangkap tikus masal, tapi dari 4 perangkap yang saya pasang, hanya 1 perangkap yang berhasil dan sisanya tidak ada tikus yang masuk.

Dan masalah timbul saat tikus got terperangkap di dalam jebakan, saya bingung bagaimana membunuhnya karena tikusnya besar sekali. Lalu saya ambil ember besar dan kerangkeng tikus saya rendam dalam ember sampai tikus mati, mohon maaf kalau tidak berperi kehewanan ya ...

penyebab tikus tidak mau masuk perangkap

Setelah 1 tikus got berhasil masuk perangkap masal, tidak ada lagi tikus yang mau masuk ke perangkap 2, 3 dan 4.

Saya tidak tahu pasti penyebab tikus tidak mau masuk perangkap yang lainnya tapi bisa jadi karena melihat temannya yang terperangkap jadi tikus yang lain mempelajari dengan nalurinya.

Dan akhirnya umpan di dalam perangkap habis dimakan semut.

Akhirnya cara inipun tidak saya pakai, dan kerangkeng kawat saya buang.

cara menangkap tikus

Cara menangkap tikus got selanjutnya saya menggunakan perangkap penjepret tikus yang dari besi.

Cara menggunakan perangkap tikus model ini adalah kita tarik dan tahan tuas penjepretnya, kemudian umpan kita letakkan di tengah-tengah perangkap, biasanya ada seng kecil lancip untuk menancapkannya.

Penggunaan perangkap tikus besar tipe jepretan ini lumayan efektif, setidaknya beberapa kali tikus got masuk perangkap dan mati terjepit.

Kendala yang saya alami adalah umpan jika tidak habis maka akan dimakan semut atau lebih parah dimakan hewan peliharaan seperti kucing.

Kendala yang kedua adalah ketika tikus berhasil masuk perangkap, kita kesulitan mengeluarkannya karena posisi tubuh tikus yang terjepit sedangkan kita jijik dengan tikus got yang ukurannya jumbo dengan terkadang bokong yang botak tidak ada bulunya, hiii...

Kendala yang ketiga, lama kelamaan jepretan ini sudah tidak lancar karena berkarat, dan akhirnya ketika tikus masuk perangkap, mengambil dan memakan umpan yang ada tapi tidak njepret karena jepretan yang sudah berkarat, akhirnya umpan habis tapi hasilnya nihil.

Dan lagi-lagi cara menggunakan perangkap tikus got model jepretan ini saya tinggalkan.

jepretan tikus plastik

Kemudian saya menemukan model jepretan yang terbuat dari plastik, saya lihat di online.

Iklannya memang cukup menarik, tikus mati tidak mengeluarkan darah bla..bla...bla...

Akhirnya saya coba beli juga, dan ketika sudah dipasang, baru 5 menit saya tinggal sudah terdengar suara tak... dengan keras.

Wah dapat nih, tikus got masuk perangkap. Namun ketika saya lihat, tidak ada tikus yang masuk perangkap, akan tetapi umpan tidak ada,... hmm... tikusnya lebih cepat dari jepretan guman saya.

Saya pasang lagi umpan di posisi yang sudah disediakan dan saya letakkan di jalur lalu lalang tikus, tak lama kemudian terdengar lagi suara tak... dengan nada yang keras.

Wah kali ini pasti si tikus besar masuk perangkap.

Cepat-cepat saya melihat ke lokasi, namun lagi-lagi hal sama yang saya lihat. Umpan tidak ada tapi tikus besar juga tidak ada yang terperangkap.

Penasaran akhirnya saya pasang umpan dan saya tungguin, tidak saya tinggal pergi.

Tak lama, perangkap tikus jepretan plastik ini njepret sendiri... tak.... suaranya.

Waduh, kok begini

saya coba pasang penguncinya, kali ini tanpa umpan karena saya ingin melihat kok bisa jepretan tikus njepret sendiri.

Dan ternyata perangkap tikus dari plastik ini tidak kuat menahan tegangan per yang terbuat dari besi sehingga plastik kalah dan njepret sendiri.

Langsung saya buang ke tempat sampah

Ini adalah perangkap tikus terburuk yang pernah saya coba, tidak ada hasil sama sekali.


Saya tidak putus asa dan terus terus berfikir pasti ada cara menangkap tikus got yang paling efektif

perangkap racun tikus mati kering

Cara membasmi tikus got selanjutnya yang  saya coba adalah dengan menggunakan racun tikus yang mati kering. Racun ini bertipe soft, jadi tikus tidak akan mati di tempat, tetapi perlahan-lahan sampai akhirnya mati mengering (setidaknya yang tertulis di kemasannya ya)

Dan memang benar, setelah beberapa umpan dimakan habis, tapi tidak ada bangkai tikus disekitar tempat umpan. Namun apes, beberapa hari tercium bau bangkai di teras rumah.

Saya mencurigai bangkai tikus got yang memakan umpan racun, namun sudah dicoba dicari kemana-mana tidak ketemu.

Bahkan di teras banyak belatung yang entah dari mana sumbernya

Racun tikus ini sebenarnya efektif juga tapi embel-embel mati kering itu bohong. Buktinya malah ada bau bangkai dan ketahuan setelah beberapa minggu ternyata ada di atas topi-topi atas jendela.

Saat saya temukan, sudah kering dan tinggal tengkoraknya saja


Masih dalam misi mencari pembasmi tikus got terbaik

Belajar dari pengalaman menggunakan lem kertas instan, yang selalu lolos meski tikus sudah masuk perangkap, saya mencari-cari cara menangkap tikus besar dengan menggunakan lem.

Akhirnya saya menemukan ide, membuat perangkap lem tikus dari papan yang kuat, cara membuatnya kita membeli lem tikus yang model kemasannya seperti odol pasta gigi.

Kemudian siapkan papan yang kuat, bisa triplek atau yang lain. Di sini saya merekomendasikan seng baja ringan jika ada, kebetulan tetangga sedang renovasi rumah dan saya minta sisa gennteng baja ringan.

perangkap tikus terbaik

Potong sesuai bentuk dan ukuran, bebas bentuknya tapi saya sarankan yang simpel saja, tidak perlu dihias-hias atau bentuk bintang hehehehe

Kemudian untuk ukuran bisa mengadopsi perangkap tikus model lem kertas instan, intinya sebisa mungkin agak lebar agar semua kaki si tikus got berada di papan perangkap.

Kemudian oleskan lem tikus yang berbentuk odol secara melingkar dengan bentuk spiral seperti obat nyamuk bakar, sebenarnya bebas-bebas saja sih, bisa juga bentuk kotak yang penting dibuat berlapis minimal 3 lapisan dari lapisan paling terdalam.

Setelah itu, letakkan umpan di tengah-tengah papan.


Kenapa kita pilih papan dari seng baja ringan, pertama material bahan lumayan berat sehingga tidak kuat dibawa lari tikus saat tikus terjebak lem.

Kedua, permukaan seng licin sehingga kuku kaki tikus tidak bisa menancap sehingga tikus pun tidak punya tumpuan di kakinya.

Dan saya coba dua kali dengan metode ini, semuanya berhasil. Tikus got besar terperangkap dan tidak bisa lari.


Meskipun sudah berhasil 100%, saya masih mencoba lagi dengan teknik lain membasmi tikus got.

Kali ini saya membeli racun tikus yang hard, yang langsung mati di tempat, karena menurut saya karakteristik tikus got pas banget jika diracun dengan racun tikus mati di tempat.

Silakan pilih umpan yang sering dimakan tikus got, pengalaman saya, tikus got ini suka makanan yang disembunyikan seperti kasus yang saya alami itu memakan umpan ikan hias saya dan umpan burung saya.

perangkap tikus got terbaik

Dari sini saya kemudian meracik racun tikus dengan umpan pakan ikan dan pakan burung. Setelah racun tercampur dengan umpan, buatlah seperti kondisi aslinya, cara yang saya pakai dengan menyimpannya di botol bekas umpan ikan hias, kemudian saya tutup plastik tapi saya lubangi sedikit agar mengeluarkan bau dan dicium oleh tikus.

Dan benar saja, keesokan harinya umpan habis dimakan dengan bangkai tikus got yang besar tergeletak di sisinya.


Inilah 2 perangkap tikus terbaik terutama untuk tikus got yang saya praktekkan sampai sekarang.

Hanya saja cara saya menggunakan perangkap tikus ini saya selang seling atau bergantian.

Hanya berjaga-jaga agar tikus yang masih hidup tidak curiga

Dan saya melakukannya saat weekend terkecuali tikus got nya meraja lela terkadang di hari weekday juga saya pasang perangkap.

Enaknya jika weedend kita lebih leluasa mengurus bangkai tikus yang masuk perangkap atau makan umpan beracunnya

0 Response to "Terbaik ... Cara Membuat Perangkap Tikus Got"

Post a Comment